Login

Username / Email :
Password :
Forgot Password Sign Up
Belum memiliki akun? Daftar Sekarang!
Close [x]

Haji Hendy Hargai Kiat Usaha Warga Jatisari Berkelit di Tengah Pandemi Covid-19

27 Oct 2020
Haji Hendy Hargai Kiat Usaha Warga Jatisari Berkelit di Tengah Pandemi Covid-19

hariansuara.com, Jember – Calon bupati Jember nomor urut dua (2) Haji Hendy Siswanto menghargai betul ikhtiar masyarakat Desa Jatisari, Kecamatan Jenggawah berkelit dari kesulitan ekonomi di tengah pandemi Covid-19. Mereka melakukan budidaya ternak jangkrik. 

Bertambah menarik, karena usaha itu dilakukan secara mandiri dan inisiatif yang datang dari warga masyarakat sendiri. Tak ada perhatian maupun dukungan dari pemerintah daerah. Padahal di tengah pandemi sekarang ini, kondisi ekonomi masyarakat sangat sulit. Mereka membutuhkan pendampingan, sedikitnya kehadiran dari pemerintah daerah.

“Saya sangat kagum pada kreativitas masyarakat yang mampu melihat peluang usaha di bidang budidaya ternak jangkrik. Semoga usaha yang tengah dijalani ini semakin berkembang dan mendatangkan manfaat untuk masyarakat,” ujar Haji Hendy.

Perkembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Jember adalah salah satu perhatian Haji Hendy dan Gus Firjaun. Banyak sekali UMKM di sana dan yang membutuhkan perhatian serta dukungan dari pemerintah daerah di kala pandemi kini.

“Jumlah UMKM di Kabupaten Jember sangat banyak. Dari makanan hingga budidaya ternak jangkrik seperti yang ada di sini. Mereka semua butuh bantuan dan dukungan dari pemerintah daerah agar bisa berkembang. Untuk itu, pemerintah harus hadir dan turun secara aktif, minimal memberi pendampingan kepada para pelaku UMKM,” jelasnya, lagi.

Haji Hendy yakin, maju dan berkembangnya UMKM di Kabupaten Jember akan sangat berdampak kepada laju pertumbuhan ekonomi secara makro. Efeknya sangat positif bagi berputarnya roda perekonomian sehingga perputaran uang di masyarakat pun berjalan dengan baik dan merata.

Jika UMKM Jember maju dan berkembang, insyaAllah perekonomian akan terus tumbuh dan meningkat lebih baik lagi. Sektor lainnya, seperti pariwisata dan sebagainya, akan mengikuti. (*) roh/mae   Foto: HSC

TANGGAPAN ANDA MENGENAI BERITA INI

Senang

0

Tidak Peduli

0

Marah

0

Sedih

0

Takjub

0

Lakukan login terlebih dahulu untuk menambah komentar dan voting

KOMENTAR TERBARU

X