Login

Username / Email :
Password :
Forgot Password Sign Up
Belum memiliki akun? Daftar Sekarang!
Close [x]
Nasional

Nasihat Terakhir Ustadz Yazid Jawas untuk Belajar dari Kematian

Nasional
13 Jul 2024
Nasihat Terakhir Ustadz Yazid Jawas untuk Belajar dari Kematian

hariansuara.com - Innaa lillahi wa innaa ilaihi raaji'uun. Sesungguhnya kami adalah milik Allah, dan hanya kepada-Nya kami akan kembali. Ustadz Yazid bin 'Abdul Qadir Jawas berpulang ke pangkuan Ilahi dan diantar ke peristirahatan terakhir di Los Empang, Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat pada Jumat, 12 Juli 2024.

Ribuan jamaah menyemut mengantar Ustadz Yazid Jawas yang sederhana, tegas, namun mengayomi itu. Semasa hidup, ia mengajar para santri di Pondok Pesantren Minhajus Sunnah yang dibinanya, serta aktif mengisi pengajian rutin, tabligh akbar dan serangkaian pengajaran ilmu agama di multimedia. 

Ayah dari 11 putra-putri ini memberi teladan tentang pentingnya membekali diri dengan ilmu agama. Ustadz Yazid banyak menulis buku sekaligus menguasai kitab yang sulit, di antaranya kitab Bulughul Maram karya Ibnu Hajar.

Ustadz Yazid, informasi terakhir, sedang kurang fit, namun ia istiqomah tetap berangkat ke Baitullah untuk menjalankan ibadah haji. Seakan ia ingin menasihati kita semua untuk senantiasa menyerahkan jiwa dan raga kita, hidup dan mati kita hanya kepada Ilahi Rabb, Allah yang Maha Esa. 

Nasihat tentang tauhid, keesaan Allah, banyak diwariskannya dan bisa terus kita simak jagat maya. Terakhir dalam siaran streaming di RodjaTV dan Radio Rodja bahwa kematian adalah nasihat yang terbaik.

Kematian itu pasti. Saat masih dikaruniai hidup, manfaatkan sebaik-baiknya dengan bertobat, melaksanakan tauhid, menjauhkan syirik dan kemaksiatan, beribadah dan melakukan segala amal ibadah yang tertuang di dalam Al Quran dan hadits. Manfaatkan kesempatan hidup yang sangat berharga ini sebelum tiba kematian. (*) MTS         Foto: Tangkapan layar @RodjaTV

TANGGAPAN ANDA MENGENAI BERITA INI

Senang

0

Tidak Peduli

0

Marah

0

Sedih

0

Takjub

0

Lakukan login terlebih dahulu untuk menambah komentar dan voting

KOMENTAR TERBARU

X