Login

Username / Email :
Password :
Forgot Password Sign Up
Belum memiliki akun? Daftar Sekarang!
Close [x]
Lifestyle

Mengintip Proyeksi Tren Warna 2025

Fashion
10 Oct 2024
Mengintip Proyeksi Tren Warna 2025

hariansuara.com - Sebentar lagi kita menyongsong penghujung tahun. Semua, dunia fesyen, kecantikan sampai interior sibuk mengintip tren warna yang akan berkibar pada 2025. Secara keseluruhan, tren warna ini menjadi daya tarik lintas sektoral. Produsen kosmetika butuh tren warna saat memformulasikan pembuatan produk lipstik, eyeshadow, blush on, hingga highlight. Pun, desainer mengacu ke tren warna untuk karyanya bisa tampil ke muka dan in line dengan tren warna global.  

Pantone, selaku otoritas global dalam hal warna, sekaligus penyedia standar warna profesional untuk industri desain, telah melansir tren warna 2025 saat gelaran London Fashion Week (LFW) Musim Semi/Musim Panas 2025 September lalu. Melalui koleksi busana yang diperagakan di runway itulah sering menjadi acuan bagi tren warna, gaya rambut, dan makeup di tahun yang akan datang​. 

Dikatakan oleh Wakil Presiden Pantone Color Institute, Laurie Pressman, warna terbaik ditampilkan pada London Fashion Week (LFW) Musim Semi/Panas 2025. Palet warna yang unik memadukan antara kenyamanan dengan kreativitas dalam menyongsong masa depan penuh harapan. Estetika minimalis yang halus bertemu dengan sedikit warna-warna bold untuk memberi energi.

Dipelopori oleh dunia mode, tren warna global di antaranya terumuskan. Saat runway, koleksi busana para desainer dunia menampilkan warna earth tones seperti cokelat, karamel dan beige, lalu metalik dan bold colors yang kuat. Dari sini, tren ini memengaruhi semua produk gaya hidup, termasuk kosmetik dan aksesoris. Pun, untuk cat rambut yang sangat bermain dengan palet warna. 

Diprediksi, tren warna 2025 didominasi dengan kombinasi antara nuansa alami dan fantasi. Keberagaman akan mendominasi, baik dari tampilan natural hingga yang lebih eksperimental. 

Industri kecantikan berinovasi, melahirkan kosmetika bernuansa Golden Terra, yakni memadukan warna bumi seperti krim dan cokelat dengan kemilau emas dan metalik yang halus. Atau, yang disebut sebagai mermaidcore, yakni menggabungkan warna pastel seperti lavender, biru pastel dan hijau laut.

Intinya, warna netral yang hangat untuk foundation dan lipstik, seperti nude dan beige yang chic. Lalu Earth Tones yang terinspirasi dari alam muncul berupa warna terracotta, cokelat hangat, hijau lumut, dan emas lembut untuk eyeshadow. Pun, akan trendy riasan mata dan highlight bernuansa logam lembut (Soft Metallics) seperti rose gold dan silver.

Untuk lipstik, warna gelap tetap disukai, seperti berry atau cokelat, karena mampu melahirkan kesan dramatis, magis sekaligus mewah. Namun, warna merah klasik yang menyala, Bold Reds, juga populer untuk lipstik. 

Yang menarik juga, produsen kosmetik di Amerika yang menyasar generasi muda menampilkan Playful Colors, warna-warni yang berani seperti  ungu, biru langit, dan koral untuk eyeliner, eyeshadow, maupun lip gloss.

Demikian sekelumit tren warna 2025. Apa pun gambarannya, Anda tetap merdeka mengekspresikan diri sesuai apresiasi dan pandangan Anda tentang kecantikan. Be true you! (*) Melia Hapsarani/MTS           Foto: Ilustrasi generatif berbasis AI

TANGGAPAN ANDA MENGENAI BERITA INI

Senang

0

Tidak Peduli

0

Marah

0

Sedih

0

Takjub

0

Lakukan login terlebih dahulu untuk menambah komentar dan voting

KOMENTAR TERBARU

X